Lebaran Idul Fitri selalu diawali dengan acara pulang kampung setiap tahunnya. Banyak masyarakat yang menantikan saat saat untuk mudik di hari raya Idul Fitri dan tidak jarang juga ada orang tidak mendapatkan kesempatan untuk bisa pulang ke kampung halamannya karena wajib bertugas di saat Idul Fitri, kewajiban yang di pikulnya membuat sebagian dari mereka harus rela menghabiskan hari raya setiap tahunnya jauh dari keluarga dan kerabat. bagi yang mendapatkan kesempatan untuk mudik maka ada beberapa persiapan yang perlu di lakukan agar perjalanan mudik saat lebaran berjalan dengan nyaman dan aman.
1. Kondisi kendaraan prima
Jika mudik dengan menggunakan kendaraan maka hal yang perlu di perhatikan adalah kondisi dari kendaraan yang akan di bawa saat melakukan mudik nanti. service dan pergantian oli harus di lakukan agar perjalanan mudik nantinya tidak terhambat karena masalah kerusakan mesin. keamanan juga menjadi bagian dari persiapan mesin yang baik. sistem pengereman dan juga kondisi Air conditioner mobil (bagi yang menggunakan mobil) harus di pastikan dapat berfungsi dengan baik.
2. Persiapkan peralatan darurat
persiapan peralatan juga penting untuk di periksa. bagi pengguna kendaraan mobil maka hal yang perlu di bawa adalah buku manual, toolkit, kunci ban, segitiga pengaman, dongkrak, kotak P3K, dan sekring. kerusakan tiba tiba yang terjadi saat perjalanan mungkin perlu segera mendapat tindakan. seperti pergantian ban dan sebagainya. alat perkakas mobil dan kereta sangat perlu di siapkan untuk mendukung perjalanan mudik.
3. Peta perjalanan
Rute perjalanan mudik perlu di ketahui agar perjalanan nantinya tidak memakan waktu yang lama. pemilihan lokasi dan jalan yang akan di lalu akan memudahkan perjalanan mudik. Jika kesulitan dalam mencari lokasi perjalanan mudik maka para pemudik bisa menggunakan bantuan GPS.
4. Kondisi tubuh
Hal terakhir yang paling penting dalam semua aspek adalah kesehatan tubuh si pemudik itu sendiri. Untuk bisa melakukan perjalanan jauh maka di perlukan stamina dan kondisi tubuh yang prima. kecukupan istirahat menjadi salah satu faktor penting dalam perjalanan mudik.